14 Apr 22

Market Review and Prediction

Indeks di bursa Wall Street ditutup menguat, dipicu oleh dimulainya earning season triwulan I 2022 dengan dirilisnya beberapa laporan keuangan beberapa emiten yang lebih baik dari estimasi, meskipun laporan keuangan JP Morgan sedikit di bawah perkiraan akibat dampak dari sanksi AS terhadap Rusia. Menurut konsensus, rata-rata laba emiten pada Q1 2022 diperkirakan tumbuh 4,5%, yang merupakan pertumbuhan terendah sejak Q4 2020. Perkiraan akan pertumbuhan laba yang relatif rendah tersebut antara lain disebabkan oleh tingginya harga komoditas, konflik geopolitik, pengetatan kebijakan moneter oleh The Fed serta pandemi yang masih ada. Sementara itu data inflasi tingkat produsen AS pada bulan Maret melonjak pada level 11,2% yoy. Namun yield US-Treasury tenor 10 tahun turun pada level 2,7% setelah sempat menguat hingga level 2,82% pada pekan ini. Dari Inggris, inflasi Maret mencapai level tertinggi dalam 30 tahun terakhir yaitu sebesar 7% yoy. Pasar menantikan pertemuan ECB pada hari ini.

IHSG pada perdagangan Rabu 13 April 2022 ditutup menguat 0,67% pada level 7262. Saham sektor energi membukukan kenaikan terbesar, sedangkan saham sektor non cyclical mengalami koreksi terbesar. Investor asing net buy Rp1,051 triliun. Pada perdagangan hari ini IHSG diperkirakan bergerak pada kisaran support 7200/7150 dan resistance 7270/7300. Stock pick: TLKM, BBNI, BBRI, BBTN, BMRI, INDY, HRUM, ANTM, TINS, JSMR, UNTR, PTBA, ADRO


NEWS:
• AALI akan bagi dividen final sebesar Rp359/saham
• AALI anggarkan capex Rp1,3 triliun yang sebagian besar akan digunakan untuk replanting kebun sawit dan pemeliharaan tanaman
• Anak usaha DIVA bekerja sama dengan OVO pada jaringan bus Transjakarta untuk top-up saldo OVO pada vending machine milik perseroan
• Tahun 2021, laba bersih ASSA meningkat 64% yoy yang antara lain didorong oleh pertumbuhan lini bisnis Anteraja yang telah memberikan kontribusi laba
• Saham anak usaha ASSA, PT Tri Adi Bersama (Anteraja) menerbikan 490.413 lembar saham (10%) yang dibeli oleh Garibaldi Thohir senilai Rp70,555 miliar
• WIKA berkonsorsium dengan PTPP mendapat proyek perbaikan Bandara Halim Perdanakusuma
• MDKA beri pinjaman pada anak usaha USD25 juta untuk ekspansi
• Tahun 2021, BUKA mencatatkan rugi bersih Rp1,67 triliun dari tahun 2020 yang rugi bersih Rp1,35 triliun
• TAMA berencana rights issue 220 juta lembar saham (21,99%) dengan rasio 5:1 pada harga exercise Rp75/saham serta 220 juta waran seri II dengan rasio 1:1 dan harga pelaksanaan Rp168/saham
• TRIN berencana rights issue 154,4 juta saham baru pada harga Rp900/saham dan waran 154,4 juta lembar
• ASGR akan bagi dividen final tahun 2021 sebesar Rp19/saham
• Penjualan mobil ASII pada Q1/2022 meningkat 43,8% yoy menjadi 142.044 unit, di atas penjualan periode sama sebelum pandemi (Q1/2019) yang sebanyak 134.287
• BMRI siapkan 231 cabang untuk menjadi bank digital, dari saat ini 3 cabang




Disclaimer:


This report is prepared strictly for private circulation only to clients of PT Waterfront Sekuritas Indonesia. It is purposed only to person having professional experience in matters relating to investments. The information contained in this report has been taken from sources which we deem reliable. No warranty (express or implied) is made to the accuracy or completeness of the information. All opinions and estimates included in this report constitute our judgments as of this date, without regards to its fairness, and are subject to change without notice. However, none of PT Waterfront Sekuritas Indonesia and/or its affiliated companies and/or their respective employees and/or agents makes any representation or warranty (express or implied) or accepts any responsibility or liability as to, or in relation to, the accuracy or completeness of the information and opinions contained in this report or as to any information contained in this report or any other such information or opinions remaining unchanged after the issue thereof. We expressly disclaim any responsibility or liability (express or implied), its affiliated companies and their respective employees and agents whatsoever and howsoever arising (including, without limitation for any claims, proceedings, action, suits, losses, expenses, damages or costs) which may be brought against or suffered by any person as a results of acting in reliance upon the whole or any part of the contents of this report and neither PT Waterfront Sekuritas Indonesia, its affiliated companies or their respective employees or agents accepts liability for any errors, omissions or misstatements, negligent or otherwise, in the report and any liability in respect of the report or any inaccuracy therein or omission there from which might otherwise arise is hereby expresses disclaimed. This document is not an offer to sell or a solicitation to buy any securities. This firms and its affiliates and their officers and employees may have a position, make markets, act as principal or engage in transaction in securities or related investments of any company mentioned herein, may perform services for or solicit business from any company mentioned herein, and may have acted upon or used any of the recommendations herein before they have been provided to you. © PT Waterfront Sekuritas Indonesia 2022

Published on 2022-04-14 07:29:10 (GMT +7)

Global Info Regional

Global Info Currency

Global Info Commodity

Links

INFO

PT. Waterfront Sekuritas Indonesia
Memberikan layanan atas transaksi
Repurchase Agreement (REPO)"
PT. Waterfront Sekuritas Indonesia Terdaftar dan Diawasi Oleh





INFO TERBARU
Mulai 26 november 2018 , Penyelesaian transaksi bursa di pasar reguler menjadi 2 hari bursa (T+2)