15 Jan

Market Hari ini

Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Kamis 14 Januari 2021 ditutup melemah 0,11% pada level. Saham sektor properti konstruksi mengalami pelemahan terbesar. Investor asing net buy Rp2,965 triliun, termasuk transaksi di pasar negosiasi saham SOHO senilai Rp2,9 triliun. Indeks di bursa Wall Street ditutup melemah terbatas di tengah penantian paket stimulus yang akan diumumkan oleh Joe Biden pada Kamis malam waktu AS dan data initial claims yang lebih buruk dari perkiraan. Data initial claims pekan lalu menunjukkan kenaikan tenaga kerja yang mengajukan klaim pengangguran sebanyak 965 ribu dari pekan lalu 784 ribu serta di atas perkiraan yang sebanyak 780 ribu. Presiden AS terpilih, Joe Biden, pada Kamis malam waktu AS mengumumkan paket bantuan pandemi senilai USD1,9 triliun yang dirancang untuk mendukung rumah tangga masyarakat AS dan bisnis dalam melalui pandemi ini. Proposal yang disebut American Rescue Plan, mencakup beberapa langkah stimulus yang sudah dikenal dengan harapan untuk memberikan dukungan fiskal tambahan bagi keluarga dan bisnis AS sampai vaksin Covid-19 tersedia secara luas. Harga minyak mentah dan emas mengalami kenaikan karena ekspektasi stimulus. Indeks diperkirakan bergerak mixed di kisaran level 6340 – 6580


News & Analysis


DEWA Berencana Private Placement Senilai Rp352,24 Miliar Untuk Bayar Utang

PT Darma Henwa Tbk (DEWA) berencana melakukan Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement dengan dana yang ditargetkan mencapai Rp352,24 miliar. Untuk melakukan aksi korporasi ini, DEWA melakukan RUPSLB pada 27 Januari 2021. DEWA akan menerbitkan saham biasa seri B sebanyak 5,87 miliar saham dengan harga pelaksanaan Rp60 per saham. Sehingga DEWA akan memperoleh dana segar sekitar Rp352,24 miliar. Dana tersebut tidak akan diterima dalam bentuk tunai karena perseroan akan langsung membayar kewajibannya kepada Highrank Investment Ltd. (HI) senilai USD23,80 juta dengan kurs yang disepakati Rp14.800 per dolar AS sehingga nilai keseluruhan menjadi Rp352,24 miliar.

WIKA Bukukan Kontrak Baru Rp23 Triliun Di Atas Target Rp21,3 Triliun

PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA)nilai kontrak baru senilai Rp23 triliun pada 2020. Realisasi tersebut berada di atas target yang ditetapkan perseroan senilai Rp21,3 triliun untuk tahun lalu. Perolehan nilai kontrak baru perseroan senilai Rp23 triliun pada 2020 yang sebagian besar masih disumbang oleh proyek infrastruktur dan bangunan. Untuk tahun 2021, perseroan menargetkan perolehan kontrak baru dapat naik hampir dua kali lipat menjadi Rp40,12 triliun. Sehingga WIKA menargetkan nilai order book menjadi Rp115,02 triliun pada tahun ini.

WSKT Akan Melakukan RUPO Pada 9 Febuari Hingga 11 Februari

PTWaskita Karya(Persero) Tbk (WSKT) memanggil seluruh pemegang obligasi untuk mengikuti Rapat Umum Pemegang Obligasi (RUPO). PT Bank Mega Tbk. yang bertindak sebagai Wali Amanat obligasi akan menyelenggarakan RUPO pada waktu yang telah ditentukan yaitu pada 9 Februari, 10 Februari 2021, dan 11 Februari 2021. Total seluruh obligasi WSKT mencapai Rp10,57 triliun dengan masa jatuh tempo pada 2021 hingga 2023. Surat utang senilai Rp2,83 triliun akan jatuh tempo pada tahun ini. Perinciannya, Obligasi Berkelanjutan IIIWaskita KaryaII Tahun 2018 Seri A senilai Rp1,17 triliun jatuh tempo pada 23 Februari 2021, Obligasi Berkelanjutan III Waskita Karya Tahap III Tahun 2018 Seri A senilai Rp761 miliar jatuh tempo pada 28 September 2021, dan Obligasi Berkelanjutan II Waskita Karya Tahap II Tahun 2016 senilai Rp900 miliar pada 28 September 2021.

JSMR Akan Lakukan Penyesuaian Tarif Enam Ruas Tol Mulai 17 Januari 2021

PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) akan menyesuaikan tarif di enam ruas jalan tol mulai 17 Januari 2021 pukul 00.00 WIB. JSMR tengah memperhitungkan kontribusi penyesuaian tarif di enam ruasjalan tolyang dikelola oleh perseroan. Saat ini belum dapat menyampaikan kontribusi penyesuaian tarif tersebut terhadap pendapatan perseroan karena trafik pengguna jalan belum stabil. Penyesuaian tarif di ruas jalan tol tersebut sudah ditetapkan dalam Keputusan Menteri PUPR pada 2020. Namun penyesuaian tarif pada 2020 ditunda dengan pertimbangan kondisi pandemi Covid-19.

UNTR Targetkan Penjualan Emas Tahun Ini Mencapai 340 Ribu Oz

PT United Tractors Tbk (UNTR) menetapkan target panduan kinerja 2021 yang lebih tinggi daripada estimasi realisasi kinerja tahun lalu hampir di semua lini bisnisnya. Penjualan emas ditargetkan sebesar 340.000 oz, lebih tinggi dari target 2020 di kisaran 319.000-320.000 oz. Penjualan batu bara ditargetkan menjadi sebesar 9,3 hingga 9,5 juta ton. Dari total penjualan itu termasuk 2,3 juta ton untuk batu bara jenis coking coal. Panduan itu juga lebih tinggi daripada target 2020 sebesar 7,5 juta ton hingga 8 juta ton, termasuk 1,2 juta ton batu bara coking coal. UNTR menargetkan penjualan alat berat mencapai 1.700 unit, lebih tinggi daripada tahun sebelumnya 1400 unit.

APLN Bukukan Marketing Sales Rp3,5 Triliun, Meningkat 56% YoY

PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)pendapatan prapenjualan senilai Rp3,5 triliun per akhir 2020. Ralisasimarketing salesRp3,5 triliun di luar pajak itu naik 56% dibandingkan dengan prapenjualan pada periode yang sama pada 2019 senilai Rp1,9 triliun. Realisasi tersebut juga melebihi targetmarketing salesRp3 triliun untuk 2020


Stock Pick

BBTN

Pada perdagangan kemarin saham BBTN ditutup menguat pada level harga 1905. BBTN selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 1880-1925. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1930

JSMR

Pada perdagangan kemarin saham JSMR ditutup menguat pada level harga 4680. JSMR selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 4630-4730. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 4740

KLBF

Pada perdagangan kemarin saham KLBF ditutup menguat dilevel harga 1595. KLBF selanjutnya diperkirakan akan bergerak di 1575-1610.
Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1615

MNCN

Pada perdagangan kemarin saham MNCN ditutup menguat pada level harga 1240. MNCN selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 1220-1255. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 1260

SCMA

Pada perdagangan kemarin saham SCMA ditutup menguat pada level harga 2320. SCMA selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 2290-2350. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 2360

CPIN

Pada perdagangan kemarin saham CPIN ditutup menguat dilevel harga 6650. CPIN selanjutnya diperkirakan akan bergerak di kisaran 6475-6725. Rekomendasi Sell on Strength jika tidak menembus level resisten pada 6750


Disclaimer :


This report is prepared strictly for private circulation only to clients of PT Waterfront Sekuritas. It is purposed only to person having professional experience in matters relating to investments. The information contained in this report has been taken from sources which we deem reliable. No warranty (express or implied) is made to the accuracy or completeness of the information. All opinions and estimates included in this report constitute our judgments as of this date, without regards to its fairness, and are subject to change without notice. However, none of PT Waterfront Sekuritas and/or its affiliated companies and/or their respective employees and/or agents makes any representation or warranty (express or implied) or accepts any responsibility or liability as to, or in relation to, the accuracy or completeness of the information and opinions contained in this report or as to any information contained in this report or any other such information or opinions remaining unchanged after the issue thereof. We expressly disclaim any responsibility or liability (express or implied), its affiliated companies and their respective employees and agents whatsoever and howsoever arising (including, without limitation for any claims, proceedings, action, suits, losses, expenses, damages or costs) which may be brought against or suffered by any person as a results of acting in reliance upon the whole or any part of the contents of this report and neither PT Waterfront Sekuritas, its affiliated companies or their respective employees or agents accepts liability for any errors, comissions or misstatements, negligent or otherwise, in the report and any liability in respect of the report or any inaccuracy therein or omission there from which might otherwise arise is hereby expresses disclaimed.
This document is not an offer to sell or a solicitation to buy any securities. This firms and its affiliates and their officers and employees may have a position, make markets, act as principal or engage in transaction in securities or related investments of any company mentioned herein, may perform services for or solicit business from any company mentioned herein, and may have acted upon or used any of the recommendations herein before they have been provided to you. © PT Waterfront Sekuritas 2021
Published on 2021-01-15 08:00:21 (GMT +7)

Global Info Regional

Global Info Currency

Global Info Commodity

Links

INFO

PT. Waterfront Sekuritas Indonesia
Memberikan layanan atas transaksi
Repurchase Agreement (REPO)"
PT. Waterfront Sekuritas Indonesia Terdaftar dan Diawasi Oleh





INFO TERBARU
Mulai 26 november 2018 , Penyelesaian transaksi bursa di pasar reguler menjadi 2 hari bursa (T+2)